NGAWI, iNewsNgawi.id - Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (DanpussenArmed) Kodiklatad Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya MA. melakukan kunjungan kerja ke markas Batalyon Armed 12 Ngawi, ( 12/12/2022).
Serangkaian kegiatan diawali dengan menemui seluruh warga Batalyon di aula Yon Armed 12, berikut keluarga prajurit didalamnya. Dalam arahanya Danpussenarmed berpesan agar prajurit dapat senantiasa menjaga nama baik korps Armed, menjaga komunikasi antar instansi, menjauhi segala bentuk jenis pelanggaran, menjalin silaturahmi antar sesama warga korps Armed khususnya Pussenarmed.
Selain itu, meningkatkan ketrampilan dan kompetensi, senantiasa berbuat yang terbaik demi nama satuan dan menjaga komunikasi antar instansi, Mayjen TNI Yudhi juga memengaskan kepada pasukan agara menjauhi segala bentuk jenis pelanggaran sekecil apapun, saling jaga silahturahmi, saling membantu dan memiliki karakter sebagai prajurit armed profesional, modern, dan dicintai rakyat.
"Sebagai prajurit Armed kita laksanakan tugas-tugas maupun latihan secara maksimal, profesional, cerdas, kreatif, inovatif dan jangan lupa selalu menjaga iman dan takwa," pesan Mayjen TNI Yudhi kepada pasukan.
"Terakhir saya berpesan kepada seluruh prajurit Yonarmed 12/155 GS/AY/2/2 Kostrad yaitu tingkatkan kepedulian dalam pemeliharaan alutsista, loyalitas tegak lurus, serta bekerja dengan tulus iklhas dan gembira," diakhir arahanya.
Selain memberikan arahan, Danpussenarmed juga mengecek keberadaan dan kondisi alutsista yang ada di Yon Armed 12, salah satunya meriam mutakhir Caesar dari Prancis.
"Selain memberi arahan kepada prajurit, saya juga melihat kondisi batalyon mana yang perlu dibenahi dan lengkapi, salah satunya sistem tim pelaksana tembakan dan sistem komunikasi yang akan dan sedang diperbaiki , apalagi saat ini kita sudah memiliki meriam 155 Caesar dari Perancis, yang memiliki jangkauan tembakan 40 km," kata Mayjen TNI Yudhi menjelaskan tujuan kunjungan kerjanya.
Editor : Asfi Manar
Artikel Terkait