Pasang Jebakan Tikus yang Dialiri Listrik di Sawah, Petani di Ngawi Tewas Tersengat 

Asfi Manar
Tangis keluarga petani pecah saat jenazah seorang petani yang tewas tersengat jebakatan tikus yang dialiri listrik. Foto: iNewsNgawi/Asfi Manar

NGAWI, iNewsNgawi.id - Petani di Desa Bintoyo, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, ditemukan meninggal setelah tersengat listrik yang dipasang untuk menjebak tikus di sawah miliknya pada Rabu dini hari (31/1/2023).

Korban yang bernama Sugito (45) mengalami luka bakar pada kakinya. Sutiyo, seorang warga yang melintas di jalan dekat lokasi kejadian, pertama kali menemukan korban. Ia melihat sepeda motor Sugito terparkir di tepi jalan.

Selama pencarian, ditemukan bahwa Sugito sudah tergeletak tengkurap dengan kaki terjerat kawat beraliran listrik yang dipasangnya sendiri sebagai perangkap tikus.

"Saya melihat ada sepeda motor tapi tidak ada orangnya. Ketika saya lihat, ternyata ada seseorang yang tergeletak tengkurap. Kakinya terjerat kawat (listrik). Ada juga genset," ucap Sutiyo pada Rabu dini hari (31/1/2024).

Tangisan histeris pecah di rumah duka ketika jasad Sugito dibawa pulang. Anak dan istri korban hampir pingsan setelah mengetahui bahwa Sugito telah meninggal dunia.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network