Relawan Projo Ganjar Tegak Lurus Dukung Capres PDIP Demi Kemenangan Ganjar di Ngawi

Asfi Manar
Pengurus DPC Projo Ganjar Kabupaten Ngawi usai diterima Ketua DPC PDIP Ngawi Dwi Riyanto Jatmiko. Foto : iNewsNgawi.id / MF

NGAWI, iNewsNgawi.id - Belasan orang relawan pendukung Ganjar Pranowo Senin siang, ( 16/10/2023) mendatangi Kantor DPC PDIP Kabupaten Ngawi untuk memperkenalkan diri sebagai pengurus DPC Projo Ganjar Kabupaten Ngawi.

Pengurus yang terdiri Ketua, Sekertaris, Bendaharan dan beberapa Pengurus Anak Cabang (PAC) tersebut selain mendaulat sebagai pendukung Ganjar, juga untuk memperjelas kedudukan dan statusnya yang tidak lagi sebagai bagian dari Projo pimpinan Budi Arie yang kini mendukung capres Prabowo Subiyanto, dan masih tegak lurus mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagi bakal calon presiden RI pada Pilpres 2024 mendatang.

"Ini harus saya perjelas jika Projo yang kami maksud adalah Projo Ganjar, projo yang tegak lurus mendukung Ganjar Pranowo bukan yang lain," kata Ketua DPC Projo Ganjar Ngawi, Agus Setyo, saat dihubungi iNewsNgawi.id, ( 16/10/2023).

Agus mengaku jika dirinya saat ini mengantongi SK dari Ketua Umum Relawan Projo  Ganjar, Haposan Situmorang.  Berbekal SK tersebut Agus  beserta pengurus yang terbentuk langsung menyampaikan kepada Ketua DPC PDIP Ngawi, Dwi Riyanto Jatmiko (Antok ) untuk menjadi bagian organisasi relawan pendukung Ganjar.

Menyambut kedatangan dan niatan PC Relawan Projo Ganjar, Antok merespon dengan  akan mendirikan posko sekertariatan bersama ( Sekber ) relawan Ganjar bersama organisasi relawan lain yang mendukung Ganjar sebagai Capres  dalam waktu dekat.

"Dengan bergabungnya elemen relawan Projo Ganjar, akan menambah kekuatan atau dukungan kepada mas Ganjar di Ngawi, kedatangan mereka dengan pengurusnya lengkap langsung kita daftar di DPC PDIP Kab.Ngawi sebagai elemen relawan," terang Antok, usai menerima para pengurus DPC Rewan Projo Ganjar (16/10/2023).

"Selanjutnya atas perintah DPP PDIP untuk mengakomodir para elemen relawan kepada setiap DPC maka dalam waktu dekat kita akan buat posko atau sekber relawan untuk mempermudah komunikasi dan kordinasi untuk memetakan sagmen tempur agar efektif pergerakanya, saling menunjang bersama Parpol mulai dari pengurus hingga calegnya," terang Antok.

Saat ini tercatat oleh DPC PDIP Ngawi ada 18 elemen relawan termasuk Projo Ganjar , yang berkomitmen mendukung Ganjar Pranowo sebagai Capres dalam Pilpres 2024 di Kabupaten Ngawi.



Editor : Asfi Manar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network